GET CONNECTED!

Mengapa Cincin Solitaire Menjadi Pilihan Favorit untuk Pernikahan

Cincin dengan Berlian Solitaire Selalu Menjadi Pilihan Favorit Pengantin

Cincin solitaire selalu menjadi pilihan favorit untuk melambangkan cinta bagi banyak pasangan. Kesederhanaan dan keanggunannya yang tak lekang oleh waktu menjadikannya simbol cinta abadi yang sempurna. Cincin berlian solitaire telah lama melambangkan cinta dan komitmen serta memancarkan inner brilliance .

Perhiasan elegan yang menampilkan satu berlian yang memukau ini sering dipilih untuk pertunangan, pernikahan dan acara penting lainnya dalam hidup. Namun di balik keindahan dan kilaunya, cincin berlian solitaire memiliki makna dan simbolisme yang mendalam yang bervariasi di berbagai masyarakat. Berikut sejumlah makna dan simbolisme cincin solitaire dengan berlian yang menghiasinya.

Makna dan Simbolisme Cincin Solitaire

1 . Solitaire sebagai Simbol Cinta Sejati

Pemaknaan kata " solitaire " berasal dari kata ' soli ' yang berarti ' solo ' dan secara harfiah berarti "sendiri". Jika berbicara tentang cincin berlian, yang dimaksud adalah berlian solitaire yang dipasang pada cincin itu sendiri. Ini menjadi simbol dari orang yang Anda cintai. Sekarang, Anda mungkin mengerti bahwa berlian yang berharga dan mewah yang dipasang pada cincin disebut cincin berlian solitaire . Cincin pertunangan berbeda dengan cincin berlian atau batu lainnya. Inilah alasan orang meluangkan waktu untuk menemukan desain terbaik dan cincin berlian berharga untuk upacara pernikahan.

2. Simbol Cinta Abadi

Cincin solitaire paling sering dikaitkan dengan pertunangan dan pernikahan. Cincin solitaire , yang menampilkan satu berlian tanpa hiasan, melambangkan kemurnian dan persatuan. Ini menandakan janji cinta abadi, komitmen, dan kesetiaan. Bentuk cincin yang melingkar, tanpa awal atau akhir, lebih lanjut melambangkan keabadian.

3. Tanda Status dan Keanggunan

Cincin solitaire semakin populer di zaman modern,  melambangkan status, kekayaan, dan keanggunan. Berlian sering diberikan sebagai hadiah untuk merayakan momen penting seperti ulang tahun, pertunangan, hari jadi, dan kesuksesan.

Namun, apa sebenarnya yang membuat cincin solitaire begitu istimewa dan menjadi pilihan utama untuk momen sakral pernikahan? Pertama, karena desainnya yang begitu timeless dan elegan. Solitaire ring adalah gambaran klasik dari cincin pertunangan, sederhana dan elegan, fokusnya terpusat pada berlian, dan disukai hampir semua orang.

Kedua, karena fleksibilitas dan kemudahan dipadukan dengan berbagai fashion item . Cincin solitaire adalah pilihan yang versatile bagi pecinta perhiasan. Sangat cocok dipadukan dengan berbagai perhiasan dan tidak akan bertabrakan dengan perhiasan yang lainnya, termasuk perhiasan sehari-hari. Cincin solitaire begitu mengesankan dalam kesederhanaannya.

Pancaran inner brilliance dengan cincin solitaire klasik dengan tatahan berlian berkualitas tinggi menjadi pilihan sempurna untuk menghiasi momen penting di hidup, termasuk pernikahan. Simak rekomendasi cincin berlian solitaire dari Frank & co. berikut!

Cincin Solitaire Frank & co. Frank Fire dengan Berlian Unggulan yang Penuh Kecemerlangan

Frank & co. dalam koleksi Frank Fire menghadirkan cincin dengan hiasan berlian solitaire yang menawan. Didesain dengan keahlian tinggi, setiap cincin menampilkan berlian solitaire berkualitas terbaik yang melambangkan cinta yang murni dan abadi. Keindahan dan kilau berlian yang tak lekang oleh waktu menjadikan koleksi ini sebagai simbol komitmen sejati di hari pernikahan Anda.

Koleksi eksklusif Frank Fire menampilkan berlian berkualitas tertinggi, hanya mengandung 1% dari yang terbaik. Setiap karya menggambarkan komitmen Frank & co. yang mendalam terhadap keunggulan, memancarkan kilau yang menawan sebagai simbol ikatan cinta yang abadi.

Cincin solitaire Frank Fire Alegria memadukan kecanggihan dengan pesona ceria, dengan tatahan berlian Frank Fire cemerlang yang menghadirkan kegembiraan pada penampilan Anda sehari-hari. Hadir dalam nuansa white gold , cincin solitaire ini menjadi simbol keanggunan yang sempurna untuk setiap penampilan, khususnya di momen spesial seperti pernikahan.

Cincin Solitaire Frank Fire yang Penuh Makna sebagai Simbol Cinta di Pernikahan

Cincin Solitaire Frank Fire yang Penuh Makna sebagai Simbol Cinta di Pernikahan

Rangkaian perhiasan seperti cincin solitaire Frank Fire memiliki ciri khas yang menjadikannya berbeda dari koleksi lain. Frank Fire Collection dilengkapi berlian terbaik karya Frank & co. yang memiliki keunggulan dibanding berlian lainnya, yaitu:

The Top 1% Diamonds

Berlian dikurasi berdasarkan 12 parameter yang dikenal dengan 12 Degrees of Rarity . Proses ini berhasil meluluskan hanya 1% dari berlian Triple Excellent menjadi Frank Fire.

Double International Certification

Selain dilengkapi dengan sertifikat dari Gemological Institute of America (GIA) untuk penilaian kualitas berlian ( diamond grading report ), berlian Frank Fire juga memiliki sertifikat Sarine Light Performance untuk menilai interaksi berlian dengan cahaya.

Gemologists–Curated Triple Excellent Diamonds

Central Mega Kencana (CMK), perusahaan retail perhiasan terbesar yang menaungi Frank & co. menerbitkan Frank Fire Document of Authenticity yang menunjukkan bahwa setiap butir Frank Fire telah diperiksa dan dikurasi oleh para Gemologist. Dari hasil pemeriksaan tersebut, berlian alami Frank Fire terbukti  memiliki kualitas potongan ( cut ), simetri ( symmetry ), dan polesan ( polish ) yang excellent .

Sebagai The Residence of F Color and VVS Clarity Diamond Jewellery , Frank & co. setia mempersembahkan perhiasan yang terbaik. Bukan hanya dari segi kualitas, namun juga menampilkan kreativitas, inovasi, dan integritas dalam setiap koleksinya.

Tampilkan sinar Anda untuk merayakan tiap momen spesial dengan keindahan perhiasan Frank & co. & co.. Campaign " You Are a Diamond " adalah bentuk kepercayaan Frank & co. bahwa setiap orang memiliki keindahan dan kekuatan yang terpancar layaknya berlian.

You Are a Diamond

Setiap individu memiliki pesona dan kilau sejati dalam diri yang terpancar layaknya berlian yang bersinar abadi di setiap sisi. Kilauan sejati itu bukan hanya tentang apa yang terlihat dari luar, tetapi juga tentang kecemerlangan batin yang mendefinisikan kekuatan, ketangguhan, dan betapa berharganya mereka.

Terlepas dari penampilan fisik Anda, kecemerlangan batin itu menjadi pengingat bahwa Anda lebih dari cantik, You Are a Diamond . Pesan kuat inilah yang menjadi filosofi Frank & co. Bahwa setiap individu tidak hanya dianugerahi keindahan fisik, tetapi juga memiliki inner brilliance seperti berlian. Sehingga mereka patut disandingkan dengan keindahan yang tak pernah usang.

Filosofi ini pun menegaskan seperti apa setiap individu, yaitu tangguh, memesona, dan berhak atas yang terbaik. Baik pria maupun wanita, mereka bersinar seperti berlian yang merefleksikan nilai dan kecantikan abadi, mewakili setiap karya Frank & co. yang tak hanya dihargai di masa sekarang tetapi juga di masa yang akan datang. Jadi ingatlah selalu, Anda itu cantik, You Are a Diamond , dan layak bersanding dengan yang terbaik.

Inilah yang Frank & co. selalu tegaskan melalui rangkaian koleksi timeless jewellery terbaiknya untuk  melengkapi pancaran kilau dalam diri sekaligus membersamai kisah hidup Anda bersama orang tercinta.

Maudy Ayunda di Campaign Baru sebagai Frank & co.’s Brand Ambassador

Maudy Ayunda di Campaign Baru sebagai Frank & co.’s Brand Ambassador

Dalam rangka mengapresiasi inner brilliance Anda melalui berbagai mahakarya, Frank & co. mengajak sosok inspiratif dan multitalenta Maudy Ayunda sebagai brand ambassador , yang dirasa cocok dari value , pemikiran, dan aspirasi. Bersama Anda, Frank & co. dan Maudy Ayunda merayakan setiap kilau dan pesona yang terpancar dari dalam diri setiap individu.

Untuk mengenal lebih dalam tentang beragam koleksi timeless jewellery Frank & co. seperti See The Light Collection hasil kolaborasi Frank & co. dengan brand ambassador Maudy Ayunda, Frank Fire Collection , EL PRIMO , dan Frank Gold , pastikan Anda mengunjungi website resmi Frank & co. dan follow akun Instagram @franknco_id .

#Frankandcojewellery

#YouAreaDiamond

#LovePoetryCollection

#FrankandcoxMonicaIvena

#FrankandcoxMaudyAyunda

Tags

#Cincin Solitaire
Previous Jadikan gelang tangan wanita makin … View All Next Pilih cincin berlian pria untuk tam…

New Stories

17 Mar 2025

Inspirasi Mix and Match Cincin Diamond Dengan Outfit untuk Merayakan Hari Raya Idul Fitri

Padukan cincin diamond dengan outfit untuk rayakan hari Idul Fitri paling spesial. Lihat inspirasi mix and match paling elegan di sini!

Read More

16 Mar 2025

Mix and Match Outfit Ramadhan Pria dengan Cincin Desain Bold Agar Makin Confidence

Buat penampilan makin trendi dan percaya diri dengan memakai cincin pria desain bold. Untuk mix and match outfit dan cincin, lihat inspirasinya di sini!

Read More

19 Feb 2025

Perbedaan Kilau Perhiasan dengan Berlian GIA dan Berlian Biasa

Serupa tapi tak sama, apa yang membedakan kilau perhiasan berlian GIA dan berlian biasa? Cari tahu jawabannya di sini.

Read More