GET CONNECTED!
menu
ID
EN
Store Locations

Mix & Match Tipe Anting Stud untuk Tampilan Layered yang Trendy

Anting-anting stud atau stud earrings adalah salah satu jenis perhiasan yang paling fleksibel untuk menciptakan tampilan layer yang modern dan trendy . Dengan desain simpel namun beragam, tipe anting stud bisa dipadukan dengan berbagai gaya untuk menonjolkan kepribadian sekaligus menciptakan estetika menarik.

Selain itu, sama seperti perhiasan lainnya, kilauan tipe anting stud pun mampu merefleksikan inner brilliance atau kecemerlangan batin setiap individu. Inner brilliance yang menegaskan bahwa mereka itu cantik, tangguh, dan berharga sehingga layak memperoleh yang terbaik dalam segala hal. Termasuk dalam padu padan anting stud yang akan menghasilkan tampilan layered yang sempurna dan semakin memancarkan inner brilliance Anda.

Tampil Trendy dengan Padu Padan Anting Stud

1. Mulailah dengan Anting Stud Minimalis sebagai Dasar

Anting stud minimalis, seperti bola kecil atau berlian mungil, merupakan fondasi yang sempurna untuk memulai tampilan layered. Desainnya simpel namun tetap memberikan kesan elegan tanpa terlalu mencolok. Anting ini cocok digunakan di bagian lubang telinga pertama untuk menciptakan titik fokus utama.

2. Tambahkan Anting Geometris untuk Sentuhan Modern

Anting stud dengan bentuk geometris seperti segitiga, persegi, atau lingkaran kecil memberikan nuansa modern pada gaya Anda. Padukan dengan stud minimalis untuk menciptakan kontras yang menarik. Letakkan anting geometris ini pada lubang telinga kedua atau ketiga untuk menambah dimensi pada tampilan layered .

3. Eksperimen dengan Material Berbeda

Untuk menciptakan tampilan yang lebih dinamis, kombinasikan anting stud dengan material yang berbeda, seperti yellow gold atau rose gold . Anda juga bisa menambahkan anting dengan aksen mutiara atau permata warna-warni untuk memberikan daya tarik visual tambahan.

4. Jangan Lupakan Proporsi dan Harmoni

Kunci tampilan layer yang sukses adalah menjaga keseimbangan antara ukuran, warna, dan desain anting-anting. Hindari memadukan terlalu banyak elemen yang mencolok agar tidak terlihat berlebihan. Mulailah dengan kombinasi anting stud dan dangle earrings yang saling melengkapi untuk tampilan chic penuh pesona.

Mix & match tipe anting stud untuk tampilan layer adalah cara yang kreatif dan menyenangkan untuk mengekspresikan gaya pribadi Anda. Dengan memadukan berbagai desain, material, dan ukuran, Anda dapat menciptakan tampilan unik sekaligus stylish . Ingat, kunci utama adalah harmoni dan pilih kombinasi yang mencerminkan kepribadian Anda dan tetap nyaman digunakan sepanjang hari.

Sebab, apapun jenis perhiasan yang Anda kenakan bukanlah sekadar fashion item penyempurna penampilan, tetapi juga simbol perjalanan dan cahaya dalam hidup. Inilah yang Frank & co. tuangkan dalam setiap rangkaian koleksi perhiasan terbaiknya.

Setiap perhiasan Frank & co. merupakan mahakarya yang tidak hanya indah, tetapi juga ukiran penuh arti sekaligus pengingat abadi dari setiap momen berharga dalam kehidupan. Baik perhiasan untuk wanita maupun pria, seluruh mahakarya Frank & co. seolah mencerminkan pesona, kekuatan, dan ketangguhan setiap individu dalam menjalani berbagai lika-liku kehidupan.

Bagi Frank & co., setiap individu patut disandingkan dengan keindahan yang penuh makna dan tak pernah usang. Mereka tak hanya cantik dari luar, tetapi juga memancarkan inner brilliance layaknya berlian. You Are a Diamond, dan layak bersanding dengan yang terbaik persembahan Frank & co.

You Are a Diamond

Setiap individu memiliki pesona dan kilau sejati dalam diri yang terpancar layaknya berlian yang bersinar abadi di setiap sisi. Kilauan sejati itu bukan hanya tentang apa yang terlihat dari luar, tetapi juga tentang kecemerlangan batin yang mendefinisikan kekuatan, ketangguhan, dan betapa berharganya mereka.

Terlepas dari penampilan fisik Anda, kecemerlangan batin itu menjadi pengingat bahwa Anda lebih dari cantik, You Are a Diamond . Pesan kuat inilah yang menjadi filosofi Frank & co. Bahwa setiap individu tidak hanya dianugerahi keindahan fisik, tetapi juga memiliki inner brilliance seperti berlian. Sehingga mereka patut disandingkan dengan keindahan yang tak pernah usang.

Filosofi ini pun menegaskan seperti apa setiap individu, yaitu tangguh, memesona, dan berhak atas yang terbaik. Baik pria maupun wanita, mereka bersinar seperti berlian yang merefleksikan nilai dan kecantikan abadi, mewakili setiap karya Frank & co. yang tak hanya dihargai di masa sekarang tetapi juga di masa yang akan datang. Jadi ingatlah selalu, Anda itu cantik, You Are a Diamond , dan layak bersanding dengan yang terbaik.

Inilah yang Frank & co. selalu tegaskan melalui rangkaian koleksi timeless jewellery terbaiknya untuk  melengkapi pancaran kilau dalam diri sekaligus membersamai kisah hidup Anda bersama orang tercinta. Seperti rangkaian koleksi perhiasan See The Light hasil kolaborasi Frank & co. dan brand ambassador Maudy Ayunda yang akan mengajak Anda untuk menyelami cahaya dalam diri yang terpancar di segala sisi dan menyinari perjalanan hidup Anda.  .

See The Light Collection Persembahan Frank & co. dan Maudy Ayunda

See The Light Collection, Kolaborasi Frank & co. dan Brand Ambassador Maudy Ayunda

See The Light Collection, Kolaborasi Frank & co. dan Brand Ambassador Maudy Ayunda

Sebagai The Residence of F Color and VVS Clarity Diamond Jewellery , Frank & co. tiada henti mempersembahkan yang terbaik.  Tak hanya kualitas, Frank & co. juga menampilkan kreativitas, inovasi, dan integritas dalam setiap koleksinya. Ciri khas ini tetap bertahan dari mulai peluncuran koleksi pertama Frank & co. di tahun 1998 sampai saat ini.

Ciri khas Frank & co. ini dapat Anda saksikan dalam See The Light Collection hasil kolaborasi bersama brand ambassador Maudy Ayunda . Koleksi ini mengajak Anda untuk melihat cahaya dalam diri setiap individu. Cahaya dari inner brilliance yang terpancar di segala sisi dan menyinari perjalanan hidup Anda.

See The Light Collection, Fine Light Bright Necklace

See The Light Collection, Fine Light Bright Necklace

See The Light Collection menandai keyakinan bahwa Anda adalah cahaya dan panutan bagi diri Anda sendiri. Dengan melalui berbagai rintangan dan menemukan kekuatan diri, Anda membuktikan bahwa kemampuan untuk menginspirasi dan menuntun ternyata ada dalam diri sendiri. See The Light Collection tidak hanya hadir untuk merayakan ketangguhan dan harapan, tetapi juga sebagai bukti kemampuan Anda untuk menjadi cahaya penuntun dalam perjalanan hidup Anda.

See The Light Collection, Bold Light Edge Earrings

See The Light Collection, Bold Light Edge Earrings

Dengan mengenakan See The Light Collection, Anda membawa simbol kekuatan diri, saksi perjalanan hidup, dan secercah cahaya yang selalu menyertai Anda untuk terus maju ke depan. Melalui koleksi ini pun, Frank & co. dan Maudy Ayunda pun tak lelah untuk mengajak setiap individu menyelami cahaya batin, baik dalam diri sendiri maupun orang-orang di sekitar mereka. Temukan kilau dari dalam diri dan pancarkan cahaya untuk menerangi perjalanan hidup Anda!

Tak hanya memiliki makna mendalam di balik kurasinya, See The Light Collection juga terbuat dari material emas daur ulang, mencerminkan bahwa setiap perhiasan dalam koleksi ini juga menjadi simbol pemberdayaan yang berkelanjutan.

See The Light Collection hadir dengan dua rangkaian koleksi, yaitu:

1. Bold Light

See The Light Collection, Bold Nova Light Bangle

See The Light Collection, Bold Nova Light Bangle

Rangkaian koleksi ini mencerminkan kekuatan dan ketahanan dengan desain yang berani dan kokoh. Bold Light berbentuk membulat memanjang yang mewakili perjalanan hidup. Di ujung lingkaran terdapat deretan berlian yang merepresentasikan cahaya dan harapan di setiap perjalanan.

See The Light Collection, Bold Light Entwine Ladies Ring

See The Light Collection, Bold Light Entwine Ladies Ring

Bold Light Collection menghadirkan 14 desain perhiasan yang terdiri dari cincin, gelang, kalung yang dapat di mix-and-match atau di -stack , serta anting-anting dalam berbagai ukuran dan cocok dikenakan oleh individu yang memiliki banyak tindikan.

2. Fine Light

See The Light Collection, Fine Light Chain Bracelet

See The Light Collection, Fine Light Chain Bracelet

Desain yang mengalir, halus, dan lembut, tetapi memiliki kekuatan yang melekat di setiap ukirannya. Fine Light Collection menggabungkan bentuk M, lambang dari inisial Maudy yang mewakili identitas pribadi dan keunikan setiap individu. Desain koleksi ini juga terlihat rumit tapi berhasil mencerminkan keanggunan dan sophistication yang membuat Anda semakin bersinar dari dalam.

See The Light Collection, Fine Light Everbright Necklace

See The Light Collection, Fine Light Everbright Necklace

Fine Light Collection terdiri dari 13 desain perhiasan seperti cincin, bangle , liontin, anting-anting, dan kalung dengan M doodle sebagai ciri khas dari koleksi ini.

See The Light Collection, Legacy Necklace

See The Light Collection, Legacy Necklace

Selain dua rangkaian koleksi di atas, See The Light juga menghadirkan rangkaian koleksi Legacy of Light, yaitu perpaduan unik dan inspiratif dari dua rangkaian koleksi utama See The Light Collection. Legacy of Light terdiri dari kalung, cincin, dan anting-anting dengan desain yang akan mengingatkan Anda bahwa setiap pengalaman, mimpi, dan aspirasi merupakan perpaduan yang akan membuat cahaya dalam diri semakin bersinar, beresonansi,  dan menjadi warisan abadi dalam perjalanan hidup Anda.

Maudy Ayunda, Frank & co.’s Brand Ambassador

Maudy Ayunda, Frank & co.’s Brand Ambassador

Dalam rangka mengapresiasi inner brilliance Anda melalui berbagai mahakarya, Frank & co. mengajak sosok inspiratif dan multitalenta Maudy Ayunda sebagai brand ambassador , yang dirasa cocok dari value , pemikiran, dan aspirasi. Bersama Anda, Frank & co. dan Maudy Ayunda merayakan setiap kilau dan pesona yang terpancar dari dalam diri setiap individu.

Untuk mengenal lebih dalam lagi tentang See The Light Collection atau koleksi timeless jewellery lainnya dari Frank & co. seperti Love Poetry Collection , Frank Fire Collection , EL PRIMO, dan Frank Gold, pastikan Anda mengunjungi website resmi Frank & co. dan follow akun Instagram @franknco_id.

#Frankandcojewellery

#YouAreaDiamond

#LovePoetryCollection

#FrankandcoxMonicaIvena

#FrankandcoxMaudyAyunda

Tags

#perhiasan berlian asli #perhiasan berlian #perhiasan berlian wanita #perhiasan berlian model terbaru
Previous Seperti apa sih perhiasan emas yang… View All Next Setidaknya ada lima alasan mengapa …

New Stories

14 Dec 2024

Tips Styling Perhiasan yang Menawan untuk Liburan

Bagaimana tips styling perhiasan agar tampak menawan untuk liburan? Yuk simak penjelasannya di sini!

Read More

13 Dec 2024

Promise Ring, Hadiah Tahun Baru Nan Istimewa dan Tak Terlupakan

Mengapa promise ring cocok dijadikan sebagai hadiah tahun baru nan istimewa? Yuk simak penjelasannya di sini!

Read More

13 Dec 2024

Couple Ring untuk Momen Spesial Tahun Baru yang Tak Terlupakan

Cari tahu alasan mengapa couple ring cocok menjadi simbol perayaan Tahun Baru yang spesial, romantis, dan tak terlupakan bagi pasangan!

Read More